Text
Asuhan Keperawatan Gerontik
BMunculnya jumlah penduduk lansia dalam jumlah besar telah memberikan implikasi khusus bagi keperawatan dan perwatan kesehatan. Derajat kesehatan penduduk merupakan cerminan kualitas sumber daya manusia (SDM) suatu bangsa. Upaya untuk membangun SDM berkualitas menjadi perhatian dalam setiap program pembangunan, di mana dalam bidang kesehatan upaya ini mencakup semua penduduk, termasuk lansia. Lansia memiliki perlakuan khusus dibidang kesehatan karena keterbatasan fisik yang dimilikinya.
Adapun tujuan dari Program Kesehatan Lanjut Usia adalah untuk meningkatkan derajat kesehatan lansia agar tetap sehat, aktif,mandiri, dan berdaya guna, baik bagi dirinya sendiri, keluarga, maupun masyarakat. Semakin berkembangnya pengetahuan yang mempelajari tentang lansia melalui upaya promotif, preventif, kreatif, dan rehabilitatif, telah mengupayakan agar para lansia dapat menikmati masa tua yang bahagia dan berguna
Buku ini berisi Konsep dasar dan Prespektif Keperawtan Lanjut Usia; Teori Proses Menua; Konsep Lanjut Usia; kosep Asuhan Keperawatan Gerontik; Pengkajian Asuhan Keperawatan Gerontik; Diagnosis dan Intervensi Asuhan Keperawatan Gerontik; Perencanaan Tindakan asuhan Keperawatan Gerontik; Implementasi Asuhan Keperawatan Gerontik Pada Keluarga; Evaluasi dan Pendokumentasian Asuhan Keperawatan Gerontik; Isu dan kebijakan Pemerintah tentang Lanjut Usia; Perubahan-Perubahan yang Terjadi Akibat Proses Penuaan ; serta Penyakit Fisik, Sosial, Kultur Yang Terjadi pada Lanjut Usia dan Penatalaksanaannya.
Daftar isi:
Konsep Dasar Dan Prespektif Asuhan Keperawatan Gerontik
Konsep Atau Teori Penuaan
Konsep Lanjut Usia
Konsep Asuhan Keperawatan Gerontik
Pengkajian Asuhan Keperawatan Gerontik
Diagnosis Keperawatan Dan Intervensi Asuhan Keperawatan Gerontik
Perencanaan Tindakan Asuhan Keperawatan Gerontik Implementasi Asuhan Keperawatan Gerontik Pada Keluarga
Evaluasi Dan Pendokumentasian Asuhan Keperawatan Gerontik
Isu Dan Kebijakan Pemerintah Tentang Lanjut Usia
Perubahan – Perubahan Yang Terjadi Akibat Proses Penuaan
Penyakit Fisik,Mental,Sosial Kultural Yang Terjadi pada Lanjut Usia
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain